Ini Cara Berbakti Pada Orang Tua Yang Sudah Meninggal Yang Harus Dilakukan

Biarpun orang tua sudah meninggal dunia, bukan berarti seorang anak tidak bisa berbakti. Bakti anak pada orangtua bisa dilakukan terur menerus hingga akhir hayat. Cara berbakti pada orang tua yang sudah meninggal tentu saja berbeda dengan berbakti pada orang tua yang masih hidup. Di bawah ini akan dijelaskan secara detail cara berbakti pada orang tua yang sudah tidak ada di dunia lagi.

1. Mendoakan Orang Tua

Doa anak yang sholeh dan sholehah merupakan harta karun bagi orang tua yang sudah meninggal. Lewat doa itu, seorang anak bisa menyelamatkan orang tuanya dari azab kubur bahkan siksaan api neraka nantinya. 

Mendoakan orang tua yang sudah meninggal adalah tanda bakti seorang anak pada ibu bapaknya. Doa ini sebaiknya dilakukan secara rutin. Mohonlah ampunan untuk kedua orang tua.

2. Melunasi Hutang-Hutangnya

Jika orang tua yang meninggal dunia memiliki hutang-hutang, maka jadilah anak yang berbakti dengan melunasi semua hutang-hutang yang dimiliki oleh orang tua. Hutang-hutang yang ditinggalkan oleh orang tua akan menjadi bebannya di alam kubur. Oleh sebab itu, kurangi beban itu dengan melunasi hutang orang tua.

3. Menjaga Nama Baiknya

Menjaga nama baik orang tua ketika sudah meninggal adalah salah satu cara berbakti yang bisa dilakukan. Tetap jalin silaturahmi dengan kerabat orang tua. Jangan membuat aib di masyarakat sehingga nama orang tua tercoreng. Walaupun sudah meninggal, nama baik orang tua tetap wajib dijaga sampai kapanpun.

4. Bersedekah Atas Namanya

Bersedekah atas nama orang tua adalah hal yang bisa dilakukan jika orang tua sudah meninggal. Cara berbakti pada orang tua yang sudah meninggal satu ini bisa dilakukan juga dengan mewakafkan harta warisan peninggalan orang tua. Jika hal ini dilakukan oleh seorang anak, maka orang tua juga yang sudah meninggal bisa merasakan manisnya pahala dari kebaikan tersebut.

5. Berbuat Baik Selalu

Berbuat baiklah selalu kepada semua orang dan bahkan kepada hewan dan alam. Anak adalah hasil didikan orang tua yang bisa diibaratkan sebagai investasi untuk dunia dan akhirat. 

Jika seorang anak selalu beramal soleh, maka itu akan jadi sesuatu yang bagus bagi orang tua. Anak yang amal solehnya banyak bisa masuk syurga dan bisa membawa kedua orang tuanya menuju surganya Allah.

6. Menjadi Penghafal Al-Quran

Penghafal Al-Quran nanti di akhirat bisa memakaikan dua mahkota yang terbuat dari cahaya kepada ibu bapaknya. Maka ketika orang tua meninggal dunia dan seorang anak memutuskan menjadi penghafal Al-Quran, alangkah senangnya hati orang tua yang sudah meninggal itu. Maka cobalah untuk menjadi penghafal Al-Quran agar bisa tetap berbakti kepada kedua orang tua.

7. Melanjutkan Impian Orang Tua

Terakhir, cara berbakti pada orangtua yang sudah meninggal bisa dilakukan dengan melanjutkan impian orang tua. Misalkan orang tua semasa hidupnya memiliki impian untuk membangun pesantren, maka jika diberi kesempatan, tidak ada salahnya untuk melanjutkan impian tersebut. Melanjutkan impian orang tua yang sudah meninggal adalah tanda bakti yang sangat kuat dan juga bisa bernilai pahala.

Itulah 7 cara berbakti pada orangtua yang sudah meninggal dunia. Berbakti pada orang tua bisa dilakukan hingga ajal menjemput. Selama seorang anak masih hidup, selalu ada cara bagi anak tersebut untuk tetap berbakti. Sebaik-baiknya akhlak seorang anak adalah yang paling berbakti kepada orang tuanya. Allah juga akan sayang pada hambanya yang selalu berbakti pada ibu bapaknya dalam situasi apapun.

Baca Juga : Cara Sholat Ied Sendiri Di Rumah Yang Benar Di Kala Pandemi Corona